Terdapat kedatangan mahasiswa pertukaran dari Maastricht University untuk mengikuti program belajar di Pusdakota Universitas Surabaya. Program ini akan berlangsung dari 3 Maret 2025 hingga 10 April 2025.
Selama program ini berlangsung, Pusdakota akan menjadi fasilitator dalam proses pembelajaran mahasiswa tersebut mengenai berbagai aspek dunia kedokteran, termasuk bidang kesehatan, lingkungan, dan masyarakat. Selain itu, mahasiswa juga akan belajar tentang cara-cara mengolah sampah secara efektif untuk mendukung keberlanjutan lingkungan.
Kami berharap kegiatan ini dapat memperluas wawasan dan memberi pengalaman berharga bagi mahasiswa tersebut, serta memperkuat kolaborasi internasional dalam dunia pendidikan kesehatan










Post Views:
1